Tag: Muji Rohman

  • Tampung Aspirasi Pelayanan Dasar, Muji Rohman Reses di Hari Pertama

    Tampung Aspirasi Pelayanan Dasar, Muji Rohman Reses di Hari Pertama

    PortalBanten – Ketua DPRD Kota Serang, Muji Rohman, melaksanakan kegiatan reses yang dilakukan di lingkungan Angsana, Kelurahan Kasemen, Kecamatan Kasemen. Reses tersebut dilakukan di hari pertama masa reses pada Selasa, 25 Januari 2025.

    Masyarakat menyampaikan aspirasi yang berkaitan dengan pelayanan dasar. Aspirasi tersebut yakni terkait dengan persoalan kesehatan. Masyarakat berharap di setiap kelurahan, tersedia kendaraan operasional yang dapat digunakan sebagai ambulans, untuk mengantar masyarakat yang hendak berobat.

    “Jadi memang ada masyarakat yang rutin berobat ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) di Jakarta, karena terkena penyakit leukimia. Sehingga mereka berharap ada kendaraan ambulans di setiap keluharan, agar saat seperti ini dapat digunakan,” ujarnya.

    Selain terkait kesehatan, masyarakat juga menyampaikan aspirasi mengenai pendidikan, tepatnya soal zonasi sekolah. Masyarakat menilai, sistem zonasi membuat banyak anak-anak mereka yang sulit melanjutkan pendidikan ke jenjang selanjutnya.

    “Khusus untuk persoalan zonasi, memang kami dari pemerintah daerah hanya dapat membantu dengan merencanakan Ruang Kelas Baru (RKB) atau Unit Sekolah Baru (USB) untuk menambah kuota peserta didik. Itu pun hanya untuk jenjang SD dan SMP, yang merupakan kewenangan kami,” ucapnya.

    Meski demikian, saat ini Pemerintah Pusat melalui Kemendikdasmen, telah membuat kebijakan baru terkait dengan penerimaan peserta didik baru. Sistem zonasi menurut Muji, telah diganti menjadi domisili.

    “Meskipun hampir sama, namun kesempatan masyarakat di sekitar sekolah untuk bisa masuk ke SMP atau SMA negeri di dekat tempat tinggalnya, menjadi lebih luas. Itu sudah saya sampaikan juga kepada masyarakat,” katanya.

    Selain pendidikan dan kesehatan, Muji juga mendapat aspirasi terkait dengan pembangunan drainase di lingkungan tersebut. Menurutnya, pembangunan yang diajukan terdapat di dua titik, dengan masing-masing panjang drainase yakni 300 meter dan 150 meter.

    “Tentu aspirasi ini akan kami sampaikan kepada Pemerintah Kota Serang, agar dapat menjadi perhatian dan dianggarkan pada anggaran selanjutnya,” tandas Muji. (ADV)

  • MTQ XII Kota Serang, Muji Rohman: Wujudkan Masyarakat Qurani

    MTQ XII Kota Serang, Muji Rohman: Wujudkan Masyarakat Qurani

    PortalBanten – Ketua DPRD Kota Serang, Muji Rohman, berharap agenda Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) ke XII tingkat Kota Serang, dapat menjadi ajang untuk mewujudkan masyarakat yang Qurani.

    Hal itu disampaikan Muji usai menghadiri pembukaan MTQ XXI tingkat Kota Serang, Jumat (14/2) di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Kecamatan Curug, Kota Serang.

    “Kami berharap, dengan terselenggaranya kegiatan ini, dapat menjadi pijakan kita untuk membentuk masyarakat Kota Serang yang Qurani,” harapnya.

    Muji juga berharap agar pelaksanaan MTQ dapat berjalan dengan lancar dan kondusif. Tak terjadi hal-hal yang dapat merusak nilai-nilai yang diperlombakan.

    “Semoga kegiatan ini berjalan dengan kondusif, lancar, dan sukses sampai dengan hari pengumuman pemenang. Jangan sampai ada tindakan-tindakan yang dapat merusak nilai dari MTQ itu sendiri, semisal kecurangan dan lain sebagainya,” ucapnya.

    Muji menuturkan, pemenang dari MTQ tingkat Kota Serang ini nantinya akan menjadi kontingen yang dikirimkan, ke MTQ tingkat Provinsi Banten.

    Sehingga, setiap kafilah dari masing-masing kecamatan, diminta untuk tampil maksimal sehingga hasil penilaian dewan juri pun juga maksimal.

    “Ketika setiap perwakilan dari kecamatan memberikan penampilan yang maksimal, maka dewan juri nanti juga semakin maksimal dalam menentukan pemenangnya. Dan yang nanti dikirimkan ke tingkat provinsi, merupakan yang terbaik dari yang terbaik,” tandasnya.

    Sementara itu, Pj Walikota Serang, Nanang Saefudin, mengatakan bahwa melalui MTQ tersebut, diharapkan dapat menjadi momentum umat Islam menambah kecintaannya pada Al-Qur’an. 

    Masyarakat juga diajak untuk tidak hanya sekadar membaca Al-Qur’an, tetapi juga mengamalkan nilai-nilai yang terkandung di dalamnya. 

    “Alqur’an harus kita amalkan sebagai pedoman dan petunjuk bagi kita umat Islam,” katanya.

    Kemudian, MTQ dapat menjadi sumber energi dan motivasi bagi umat Islam untuk senantiasa membumikan Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari. Mengingat, MTQ tersebut dihadiri banyak masyarakat yang antusias.

    “Kita harap, generasi Qurani yang mampu menerjemahkan Islam akan menjadi rahmat yang akan kita ikuti hingga kapanpun,” tukasnya. (ADV)

  • Ketua DPRD Ajak Ormas Kawal Pembangunan Kota Serang

    Ketua DPRD Ajak Ormas Kawal Pembangunan Kota Serang

    PortalBanten – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Serang, Muji Rohman, mengajak organisasi kemasyarakatan (Ormas) untuk turut serta mengawal pembangunan di Kota Serang.

    Hal tersebut disampaikan Muji pada saat menerima audiensi dari Ormas Pro Garda Indonesia Bersatu (Progib) DPC Kota Serang, Selasa (4/2). Audiensi itu dilaksanakan di ruang rapat Ketua DPRD Kota Serang.

    Dalam audiensi, Muji mengatakan bahwa keberadaan Ormas di Kota Serang diharapkan dapat membantu dan bersinergi dengan pemerintah daerah, dalam hal pembangunan. Sebab, Ormas pun merupakan representasi dari masyarakat itu sendiri.

    “Ormas itu merupakan organisasi yang menjadi wadah dari masyarakat, sehingga kehadiran Ormas pun merupakan bentuk kehadiran masyarakat, begitu pula dalam proses pembangunan,” ujarnya, Selasa 4 Februari 2025.

    Politisi Partai Golkar itu mengatakan, citra Ormas memang beberapa kali tercoreng lantaran adanya oknum-oknum tertentu, yang membuat citra Ormas menjadi buruk. Padahal menurutnya, keberadaan Ormas harus memberikan dampak yang baik untuk masyarakat.

    “Maka, teman-teman Ormas yang lainnya, termasuk teman-teman Progib, harus bisa membuktikan kepada masyarakat bahwa keberadaan Ormas itu berdampak positif untuk masyarakat. Salah satunya dengan cara mengawal pembangunan dan mengakomodir aspirasi masyarakat, untuk bisa disampaikan kepada pemerintah,” katanya.

    Sementara itu, Ketua DPC Progib Kota Serang, Sutianah, mengapresiasi sambutan hangat dari Ketua DPRD Kota Serang yang sangat terbuka untuk bertemu dengan masyarakat. Terlebih, pihaknya merupakan organisasi yang baru saja terbentuk akhir tahun lalu.

    “Kami dulunya memang relawan calon presiden, dan saat ini sudah bertransformasi menjadi Organisasi Kemasyarakatan. Kami sangat mengapresiasi pak Ketua DPRD yang mau menerima kami, meskipun umur organisasi kami terhitung baru,” ungkapnya.

    Sutianah pun mengatakan bahwa pihaknya siap untuk berkolaborasi dengan pemerintah daerah, guna memastikan pembangunan yang dilakukan benar-benar sesuai dengan apa yang diharapkan oleh masyarakat Kota Serang.

    “Kami siap untuk mengawal program-program pemerintah, baik daerah maupun pusat, demi kepentingan masyarakat. Salah satunya yang saat ini tengah dijalankan yaitu program Makan Bergizi Gratis (MBG),” tandasnya. (ADV)