Kategori: Peristiwa

  • Wisata alam Badui dipadati wisatawan saat libur panjang 

    Wisata alam Badui dipadati wisatawan saat libur panjang 

    PortalBanten – Wisata alam di kawasan pemukiman Badui di pedalaman Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, dipadati wisatawan yang kebanyakan bersama rombongan dan anggota keluarga untuk mengisi liburan panjang.

    “Kami hari ini menikmati wisata alam di kawasan pemukiman Badui,” kata Salmawati (25), warga Pasar Minggu, Jakarta, Rabu.

    Ia mengatakan, dirinya mengunjungi wisata alam di kawasan pemukiman Badui bersama rombongan komunitas sekaligus mengisi libur panjang.

    Perjalanan dari rumah pukul 07.00 WIB tiba di Terminal Ciboleger pukul 12.00 WIB, dan menyiapkan aneka makanan serta minuman sebagai bekal selama perjalanan menuju Badui.

    Setelah tiba di kawasan Badui di Kampung Kadu Ketug, Desa Kanekes, Kecamatan Leuwidamar, Kabupaten Lebak disambut oleh masyarakat adat setempat dengan baik.

    Kawasan Badui memiliki panorama alam yang indah dan asri dengan banyak pepohonan besar dan hutan belukar.

    Pengunjung wisata alam itu melakukan perjalanan menuju jembatan gantung Gajeboh yang terbuat dari bambu dengan menggunakan ikat tali pohon aren.

    Jembatan gantung dengan panjang tujuh meter dan lebar satu meter cukup kuat dilintasi 20 orang.

    Sedangkan, di bawah jembatan gantung itu aliran sungai yang kondisi airnya bersih jernih, juga sesekali terdengar kicauan burung yang ada di sekitar perbukitan itu.

    Para wisatawan itu berjalan kaki menuju jembatan gantung itu sepanjang tiga kilometer melintasi jalan setapak hutan belukar dan tebing curam yang terjal, bahkan banyak pengunjung tidak kuat berjalan dan memilih istirahat dan duduk di bale-bale rumah warga Badui.

    Kondisi medan menuju jembatan Gajeboh terjal dengan kondisi jalan naik dan turun cukup tajam dan pengunjung yang sudah usia di atas 60 tahun terpaksa kembali ke Ciboleger.

    Kendati demikian, pengunjung merasa senang berjalan kaki yang kondisi seperti itu menggunakan tongkat dan sampai lokasi Gajeboh.

    “Saya kira wisata alam itu banyak tantangan, terutama melintasi jalan setapak dengan kondisi medan naik dan turun serta curam,” katanya menjelaskan.

    Begitu juga Muktar (50), warga Tangerang Selatan mengaku dirinya bersama anggota keluarga mengunjungi lokasi jembatan Gajeboh di pedalaman Badui cukup menguras tenaga juga penuh hati-hati berjalan kaki dengan kondisi licin diguyur hujan.

    Kondisi jalan setapak curam tebing perbukitan kawasan Badui sangat melelahkan ketika berjalan setapak naik cukup tinggi.

    “Kami sendiri kelelahan, namun terasa senang setelah memakan durian khas Badui begitu legit dan manis,” katanya pula.

    Ujang (20), seorang mahasiswa warga Jakarta mengaku dirinya bersama rombongan mengunjungi kawasan Badui Dalam, yakni Kampung Cibeo dengan menempuh jalan kaki selama lima jam dengan jarak tempuh 14 kilometer dari Ciboleger.

    Perjalanan itu melintasi kawasan hutan di pedalaman Badui dengan kondisi jalan setapak dan banyak tebing curam, sehingga hati-hati agar tidak jatuh.

    “Kami bersama rombongan didampingi warga Badui menuju Badui Dalam dan pulang Kamis (30/1) itu,” katanya lagi.

    Sekretaris Desa Kanekes Medi mengatakan para pengunjung wisata yang mendatangi kawasan Badui sejak hari Sabtu (25/1) sampai Rabu ramai, karena libur panjang itu.

    Selain itu, pihaknya minta pengunjung wisata agar mematuhi aturan di antaranya tidak berenang di kolam dan aliran sungai juga tidak membuang sampah sembarangan.

    “Kami mencatat pengunjung yang datang ke sini mencapai 1.500 orang selama libur panjang,” katanya pula.

  • Parimeter Utara Bandara Soetta kembali dibuka untuk kendaraan

    Parimeter Utara Bandara Soetta kembali dibuka untuk kendaraan

    PortalBanten Kepolisian Resor Kota (Polresta) Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) menyatakan bahwa ruas jalan Parimeter Utara, di kawasan bandara itu kembali dibuka dan dapat dilalui kendaraan umum setelah sebelumnya terendam banjir setinggi 60 sentimeter.

    “Untuk lokasi Parimeter Utara Bandara Soetta sudah kami buka, akses yang tadi pagi ditutup karena ketinggian air, sekarang sudah bisa dilewati kendaraan,” kata Kapolresta Bandara Soetta Kombes Pol Ronald FC Sipayung di Tangerang, Rabu.



    Kapolresta mengungkapkan pembukaan akses jalan bagian utara di kawasan Bandara Soetta tersebut kembali normal sejak Rabu (29/01) sore. Dimana, kendaraan umum seperti roda empat diperbolehkan melewati jalur tersebut.

    “Sudah dibuka dan kendaraan dapat lewat, mulai pukul 17.00 WIB. Namun, masih belum bisa dilalui sepeda motor,” katanya.

    Ia menerangkan hingga saat ini kondisi debit air yang menggenangi akses jalur Parimeter Utara sudah berangsur surut cukup signifikan hingga 30 sentimeter.

    “Kalau lewat diperbolehkan, tetapi tidak disarankan untuk roda dua, karena masih sekitar 30-40 cm ketinggian airnya,” terangnya.

    Dalam hal ini, pihaknya masih menerapkan rekayasa dan peralihan arus lalu lintas sebagai antisipasi terjadinya kemacetan di ruas jalan tersebut.

    Selain itu, pihaknya juga telah mengerahkan 100 orang personel ke sejumlah titik yang terendam banjir untuk melakukan pengamanan dan pelayanan terhadap para penumpang Bandara Soekarno-Hatta.

    “Jumlah kekuatan yang dikerahkan untuk penanganan pada titik-titik banjir tersebut sekitar 100 orang dan sudah berangsur normal,” kata dia.

    Sebelumnya, terdapat tujuh titik ruas jalan menuju terminal di bandara itu terendam banjir akibat hujan lebat pada Selasa (28/1) malam. Salah satu titik banjir yang sempat merendam area Bandara Soetta ialah Terminal 2D dan Terminal 2F.



    Kemudian, di ruas jalan depan Rumah Makan Mang Engking, Area Cargo Depan Gudang RPX, Terowongan Perimeter Selatan, Jalur Pos 25 Perimeter Utara arah Jl Prancis, serta Pintu Masuk Gapura.

    Akibat banjir tersebut, sejumlah ruas jalan dari dan menuju bandara sempat sulit untuk diakses. Sebab, ketinggian banjir yang merendam beberapa titik itu mencapai 50-60 sentimeter atau lebih dari setengah meter.

  • PHRI: Okupansi hotel di Serang meningkat saat libur panjang

    PHRI: Okupansi hotel di Serang meningkat saat libur panjang

    PortalBanten – Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kabupaten Serang, Banten, mencatat okupansi hotel pada saat libur Isra Mikraj, cuti bersama dan Tahun Baru Imlek 2025 meningkat.

    “Tercatat selama empat hari yang dimulai Sabtu (25/1) hingga Selasa (28/1) okupansinya rata-rata 90 persen hingga 100 persen,” kata Ketua PHRI Kabupaten Serang, Yurlena Rachman di Serang, Rabu.

    Yurlena mengatakan angka tersebut meningkat jika dibandingkan dengan periode libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, yang berada di angka 50 sampai 60 persen.

    Menurut dia, peningkatan okupansi hotel tersebut karena waktu liburan yang cukup panjang hingga beragam promo menarik disediakan oleh pihak pengelola hotel.

    Selain itu, restoran maupun hotel telah bersolek dengan dekorasi nuansa Imlek. Seperti dengan dekorasi ular untuk menggambarkan shio ular kayu tahun ini. Maupun dekorasi lain bernuansa warna merah dan emas yang menggambarkan keberuntungan.

    “Mayoritas tamu hotel merupakan keluarga yang berlibur ke wisata Pantai Anyer dari berbagai daerah di luar kota, seperti Jakarta, Depok, Tangerang dan Bogor,” katanya.

    Ia mengatakan wisata Pantai Anyer di Kabupaten Serang masih terus menjadi destinasi favorit karena memiliki daya tarik tersendiri.

  • Ditpolairud Banten awasi pembongkaran pagar laut di Perairan Tangerang

    Ditpolairud Banten awasi pembongkaran pagar laut di Perairan Tangerang

    PortalBanten – Direktorat Kepolisian Air dan Udara (Ditpolairud) Polda Banten turut mengawasi pembongkaran pagar laut sepanjang 30,16 kilometer di wilayah 16 desa di enam kecamatan di Kabupaten Tangerang, Banten.

    Dalam kegiatan tersebut, Satuan Polairud Polresta Tangerang juga turut mengawasi pembongkaran sebanyak kurang lebih 500 meter di perairan Pulau Cangkir, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang.

    “Kegiatan Ditpolairud Polda Banten dan Personel Satpolaires Tangerang ini dalam rangka pengamanan terkait monitoring Sitkamtibmas Pembongkaran Pagar Laut di wilayah Hukum Polres Tangerang,” kata Dirpolairud Polda Banten Kombes Pol Yunus Hadith Pranoto dalam keterangannya di Serang, Selasa.

    Yunus mengatakan kegiatan ini berlangsung sejak Rabu (22/1), dan Ditpolairud dalam kegiatan tersebut bekerjasama dengan unsur TNI Angkatan Laut, dan dibantu sekitar 150 orang nelayan.

    Dalam pengawasan tersebut, Ditpolairud Polda Banten menggunakan Kapal URC- RHAN, Rubber Boat dan Speed Boat Satpolaires Tangerang.

    “Kemudian melibatkan 150 orang nelayan dengan menggunakan sarana perahu nelayan sebanyak 40 perahu nelayan, dengan didampingi oleh 100 personel TNI AL yang dipimpin oleh Danlanal Banten Kolonel Laut (P) Arif Rahman S.T M.Tr Hanla M.M,” kata Yunus.

    Selanjutnya, Yunus menyebut bahwa pagar bambu di perairan ini dinilai meresahkan karena mengganggu aktivitas pelayaran dan berdampak negatif pada ekosistem laut di kawasan perairan Tangerang.

    Pembongkaran pagar laut ini diharapkan mampu mengembalikan fungsi perairan dan menjaga kelestarian lingkungan laut.

    “Operasi ini menunjukkan komitmen Polairud dalam melindungi lingkungan laut dan memastikan keselamatan aktivitas pelayaran. Selain itu, masyarakat sekitar diimbau untuk tidak lagi memasang pagar bambu atau alat lain yang dapat merusak ekosistem laut dan mengganggu jalur pelayaran,” ujar Yunus.

  • Puncak arus liburan di Banten diprediksi berlangsung hingga Rabu

    Puncak arus liburan di Banten diprediksi berlangsung hingga Rabu

    PortalBanten – Kepolisian Resor (Polres) Cilegon memprediksi puncak arus liburan di kawasan wisata Pantai Anyer, Kabupaten Serang, Banten, akan berlangsung hingga Rabu (29/1).

    “Prediksi puncak kepadatan itu dimulai di hari Minggu dan diperkirakan lagi akan kembali padat pada Rabu besok,” kata Kapolsek Anyer, Polres Cilegon, Iptu Iwan Sofiyan, di Serang, Selasa.

    Ia mengatakan untuk volume kendaraan per hari ini secara umum ramai lancar dan diperkirakan kendaraan yang sudah masuk ke kawasan wisata Pantai Anyer rata-rata 1.000 kendaraan.

    “Tadi pagi kami lakukan satu arah penarikan dari Jalan Jaya menuju wisata Pantai Anyer-Cinangka apabila nanti esok hari meningkat, maka akan dilakukan satu arah kembali. Sebagai upaya untuk mengurai kepadatan kendaraan,” katanya.

    Dia berharap upaya kepolisian dengan memberlakukan sistem satu arah itu dapat menjaga kelancaran arus lalu lintas dan memberikan kenyamanan bagi masyarakat saat melintasi kawasan wisata.

    “Kegiatan satu arah ini diharapkan dapat mengurai kemacetan di titik-titik rawan padat kendaraan,” katanya.

    Pihaknya juga mengimbau masyarakat mematuhi peraturan lalu lintas dan mengikuti arahan dari petugas di lapangan untuk kelancaran arus lalu lintas kendaraan selama musim libur panjang.

    “Kerja sama yang baik antara masyarakat dan petugas diharapkan rekayasa lalu lintas ini dapat berjalan lancar dan memberikan kenyamanan,” ujarnya pula.Puncak arus liburan di Banten diprediksi berlangsung hingga Rabu

  • Tim SAR gabungan terus cari korban terjatuh di Perairan Merak

    Tim SAR gabungan terus cari korban terjatuh di Perairan Merak

    PortalBanten – Tim SAR Gabungan baik Basarnas, TNI-Polri dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Lanal Banten, Polairud, ASDP, terus berupaya mencari penumpang KMP Athaya yang terjatuh di Perairan Merak.

    “Tim SAR gabungan terus berjibaku melakukan upaya pencarian di perairan Merak. Operasi ini melibatkan berbagai unsur, termasuk Basarnas, Lanal Banten, Polairud, BPBD, ASDP, KSOP, KSKP, PBMM, dan Pramuka Peduli,” kata Kepala Subseksi Operasi Kantor Pencarian dan Pertolongan Banten Rizky Dwianto di Serang, Selasa.

    Ia menjelaskan, di hari ke empat pencarian Tim mengerahkan dua speed boat dari Basarnas dan Polairud untuk memperluas area pencarian dan memastikan setiap potensi keberadaan korban dapat terpantau.

    “Operasi SAR akan berlangsung selama tujuh hari, Tim SAR gabungan terus berupaya maksimal meski terkendala cuaca dan arus laut,” katanya.

    Ia juga mengimbau kepada nelayan atau warga sekitar di pesisir pantai untuk melaporkan ke Tim SAR jika menemukan tanda-tanda keberadaan korban.

    Sebelumnya, korban atas nama Slamet (56) dilaporkan terjatuh pada, Sabtu (25/1) sekitar pukul 01.00 WIB, saat kapal berlayar dari Pelabuhan Bakauheni menuju Pelabuhan Merak.

    Merespons laporan tersebut, pada pukul 04.55 WIB satu tim rescue diterjunkan ke lokasi menggunakan RIB 02 Banten untuk melakukan pencarian korban.

  • Aplikasi TNGo bisa digunakan bayar sewa GOR hingga sampah

    Aplikasi TNGo bisa digunakan bayar sewa GOR hingga sampah

    PortalBanten – PT Tangerang Nusantara Global (PT TNG) menyebutkan Aplikasi Tangerang Go (TNGO) dapat digunakan masyarakat untuk melakukan pembayaran PBB, pembayaran PDAM, pembayaran retribusi sampah, retribusi sewa GOR dan produk digital.

    Direktur PT TNG Muhammad Rijal di Tangerang Senin mengatakan kehadiran aplikasi tersebut untuk mempermudah dan mempercepat pembayaran retribusi, pajak daerah hingga cek tagihan

    Ia menambahkan di aplikasi TNGo pihak terkait bisa melakukan monitoring terhadap transaksi yang sudah terjadi di aplikasi TNGo.

    “Pengambilan keputusan ke depan bisa akan menjadi lebih cepat dengan adanya laporan yang bisa diakses secara realtime,” katanya.

    Pj Wali Kota Tangerang Nurdin menambahkan kehadiran aplikasi layanan digital Tangerang Go (TNGO) sebagai langkah maju dalam memberikan kemudahan akses layanan bagi masyarakat.

    “Kami ingin menghadirkan layanan yang tidak hanya mudah diakses, tetapi juga terjangkau bagi masyarakat. TNGO dirancang untuk mempermudah layanan seperti pembayaran pajak, retribusi, hingga pengecekan tagihan secara digital,” katanya.

    Aplikasi TNGO yang dikembangkan oleh PT TNG ini Pj, merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kota Tangerang untuk mengintegrasikan layanan publik secara efisien.

    Dengan fitur-fitur modern, TNGO memberikan solusi praktis bagi masyarakat untuk mengakses berbagai kebutuhan layanan tanpa harus datang langsung ke kantor pemerintah.

    “Kami tidak hanya membangun fisik, tetapi juga mempersiapkan masyarakat untuk era digital yang lebih maju. Kolaborasi antara pemerintah dan warga adalah kunci sukses pembangunan,” ujarnya. 

  • Denpasar-Yogyakarta jadi daerah kunjungan terbanyak long weekend

    Denpasar-Yogyakarta jadi daerah kunjungan terbanyak long weekend

    PortalBanten – Maskapai penerbangan nasional Garuda Indonesia mencatat tingkat isian kunjungan terbanyak pada periode long weekend Imlek dan Isra Mikraj yang jatuh pada tanggal 24 Januari-2 Februari 2025 adalah  Denpasar, Bali hingga Daerah Istimewa Yogyakarta.

    Direktur Utama Garuda Indonesia, Wamildan Tsani Panjaitan, di Tangerang, Senin, mengatakan tingkat isian tertinggi di antaranya adalah Denpasar, Surabaya, Medan, dan Yogyakarta untuk rute domestik.

    “Sementara untuk rute internasional dengan isian tertinggi adalah Singapura dan Jeddah dalam perjalanan periode long weekend ini,” katanya.

    Ia menyebutkan, untuk periode libur tahun ini, Garuda Indonesia Group menyediakan sedikitnya 1,2 juta kursi penerbangan yang terdiri dari sedikitnya 889 ribu kursi penerbangan Garuda Indonesia dan 373 ribuan kursi penerbangan Citilink.

    “Garuda Indonesia memproyeksikan rata-rata tingkat isian penerbangan sebesar 54 ribuan penumpang per harinya, meningkat hingga mencapai sekitar 25 persen dibanding periode sebelumnya, yang mencatatkan tingkat isian sebesar 41 ribuan penumpang per harinya,” katanya.

    Sementara itu, Citilink juga memproyeksikan tingkat isian penumpang sebesar 30 ribuan per harinya, meningkat sebesar 6,3 persen dibanding angkutan penumpang di luar periode libur long weekend, yang tercatat sebesar 29 ribuan penumpang.

    Dia mengungkapkan, untuk momentum puncak keberangkatan pada periode libur panjang ini telah berlangsung pada tanggal 25 Januari 2025. Sedangkan puncak kepulangan kami proyeksikan akan terjadi pada 2 Februari 2025 mendatang.

    “Trafik pergerakan penumpang kami perkirakan masih akan bergerak dinamis, mengingat tren perjalanan masih berlangsung hingga akhir pekan mendatang,” katanya pula.

    Dalam hal ini, Garuda Indonesia Grup mengoptimalkan kapasitas produksinya dengan mengoperasikan 68 penerbangan dalam menyambut momentum periode long weekend Imlek dan Isra Mikraj tersebut.

    Melalui pengoperasian 68 tambahan penerbangan, lanjut dia, diantaranya menerbangkan 43 penerbangan tambahan termasuk di dalamnya pengoperasian empat pesawat berbadan lebar.

    “Sementara untuk maskapai Citilink menambah sebanyak 25 frekuensi penerbangan,” ujarnya lagi.

    Penambahan frekuensi penerbangan ini dilakukan guna mengantisipasi lonjakan jumlah penumpang yang diproyeksikan akan terjadi sepanjang periode tersebut, khususnya di berbagai rute favorit masyarakat.

    Selain itu, sebagai upaya untuk mengoptimalkan kenyamanan penumpang, sepanjang periode bulan Januari-Februari, pihaknya telah mempersiapkan data flight plan terupdate yang dilaksanakan oleh Flight Operation Officer mengenai situasi cuaca termasuk mengantisipasi kemungkinan clear air turbulence, thunderstorms, dan low altitude windshear pada masing-masing rute penerbangan serta mempersiapkan bandara alternatif yang dapat dijadikan lokasi pendaratan apabila terjadi keadaan darurat.

    “Berbagai langkah tersebut dilaksanakan secara menyeluruh tanpa terkecuali dalam memastikan operasional penerbangan dan pelayanan terhadap penumpang tetap berjalan dengan lancar pada momentum long weekend Imlek dan Isra Mikraj,” kata dia pula.

  • Garuda Indonesia operasikan 68 penerbangan periode libur panjang 2025

    Garuda Indonesia operasikan 68 penerbangan periode libur panjang 2025

    PortalBanten – Maskapai penerbangan nasional Garuda Indonesia Grup mengoptimalkan kapasitas produksinya dengan mengoperasikan 68 penerbangan dalam menyambut momentum periode libur panjang Imlek dan Isra Mi’raj pada 24 Januari – 2 Februari 2025.

    Direktur Utama Garuda Indonesia, Wamildan Tsani Panjaitan melalui keterangan tertulis di Tangerang, Senin menyampaikan bahwa melalui pengoperasian 68 penerbangan, diantaranya menerbangkan 43 penerbangan tambahan, termasuk di dalamnya pengoperasian empat pesawat berbadan lebar.

    “Sementara untuk maskapai Citilink menambah sebanyak 25 frekuensi penerbangan,” ucapnya.

    Ia mengatakan, penambahan frekuensi penerbangan ini dilakukan guna mengantisipasi lonjakan jumlah penumpang yang diproyeksikan akan terjadi sepanjang periode tersebut, khususnya di berbagai rute favorit masyarakat.

    Pada periode 24 Januari – 2 Februari 2025 tersebut, Garuda Indonesia Group menyediakan sedikitnya 1,2 juta kursi penerbangan yang terdiri dari sedikitnya 889 ribu kursi penerbangan Garuda Indonesia dan 373 ribuan kursi penerbangan Citilink.

    “Garuda Indonesia memproyeksikan rata-rata tingkat isian penerbangan sebesar 54 ribuan penumpang per hari, meningkat hingga mencapai sekitar 25 persen dibanding periode sebelumnya, yang mencatatkan tingkat isian sebesar 41 ribuan penumpang per hari,” katanya.

    Sementara itu, Citilink juga memproyeksikan tingkat isian penumpang sebesar 30 ribuan per hari, meningkat 6,3 persen dibanding angkutan penumpang di luar periode libur long weekend, yang tercatat sebesar 29 ribuan penumpang.

    Menurut dia, optimalisasi kapasitas produksi ini merupakan salah satu upaya Garuda Indonesia untuk mendukung implementasi program prioritas Asta Cita, khususnya dalam mendorong pariwisata nasional pada periode libur panjang imlek dan Isra Mi’raj.

    “Adapun momentum puncak keberangkatan pada periode libur panjang ini telah berlangsung pada 25 Januari 2025. Sedangkan puncak kepulangan kami proyeksikan akan terjadi pada 2 Februari 2025. Trafik pergerakan penumpang kami perkirakan masih akan bergerak dinamis, mengingat tren perjalanan masih berlangsung hingga akhir pekan mendatang,” katanya.

    Dia mengungkapkan, beberapa rute penerbangan Garuda Indonesia yang mencatatkan tingkat isian tertinggi di antaranya adalah Denpasar, Surabaya, Medan, dan Yogyakarta untuk rute domestik, serta Singapura dan Jeddah untuk rute internasional.

    “Sementara itu beberapa rute penerbangan Citilink yang mencatatkan tingkat isian penumpang tertinggi di antaranya adalah Pontianak, Bangka Belitung, Denpasar, dan Lombok,” ujarnya.

    Panjaitan menambahkan, dalam hal ini Garuda Indonesia Group memastikan berbagai langkah mitigasi turut diintensifkan dalam mendukung kelancaran operasional penerbangan sepanjang periode long weekend Imlek dan Isra Mi’raj 2025.

    Langkah mitigasi tersebut, katanya, diupayakan melalui pelaksanaan inspeksi armada secara menyeluruh dalam memastikan pesawat dalam kondisi layak dan siap terbang, memastikan kesiapan awak pesawat dalam melayani penumpang, dan memastikan kesiapan dan kelancaran ground services serta bagasi penumpang terjaga dengan optimal.

    Selain itu, sebagai upaya untuk mengoptimalkan kenyamanan penumpang, sepanjang periode bulan Januari-Februari, pihaknya telah mempersiapkan data flight plan terupdate yang dilaksanakan oleh Flight Operation Officer mengenai situasi cuaca termasuk mengantisipasi kemungkinan clear air turbulence, thunderstorms, dan low altitude windshear pada masing-masing rute penerbangan serta mempersiapkan bandara alternatif yang dapat dijadikan lokasi pendaratan apabila terjadi keadaan darurat.

    “Berbagai langkah tersebut dilaksanakan secara menyeluruh tanpa terkecuali dalam memastikan operasional penerbangan dan pelayanan terhadap penumpang tetap berjalan dengan lancar pada momentum long weekend Imlek dan Isra Mi’raj,” kata dia.

  • BPBD Banten antisipasi bencana tempat wisata dengan TMC di masa libur

    BPBD Banten antisipasi bencana tempat wisata dengan TMC di masa libur

    PortalBanten – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Banten mengantisipasi bencana hidrometeorologi basah, terutama di kawasan wisata dengan teknologi modifikasi cuaca (TMC) di masa libur panjang Isra’ Miraj Nabi Muhammad SAW dan Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili.

    “Memang di Banten ini menjadi salah satu tempat yang menjadi perhatian. Pemerintah Provinsi ini sudah antisipasi, mengajukan permohonan teknologi modifikasi cuaca,” ujar Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Banten Nana Suryana di Serang, Senin.

    Nana mengatakan sebelum hujan turun di daratan, maka akan diturunkan di laut lepas. Hal ini seperti yang telah dilakukan di Jakarta.

    Sementara, Provinsi Banten masih menerapkan status siaga darurat bencana di Kabupaten Pandeglang, yang sebelumnya menjadi perhatian akibat dilanda banjir.

    Hal ini perlu diantisipasi oleh masyarakat yang akan berwisata, berasal dari luar Banten.

    “Jadi dimungkinkan nanti kalau perlu dilakukan teknologi modifikasi cuaca, kita sudah layangkan surat itu ke BMKG (Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika), ya, sudah ditandatangani oleh Pj (Penjabat) Gubernur, tinggal nanti urgensinya kita sudah siapkan,” kata Nana.

    Dia mengatakan selain banjir, potensi bencana lainnya di Banten adalah longsor, angin kencang, gempa, serta di pesisir yakni banjir rob, hingga tsunami.

    Terlebih Kabupaten Lebak menjadi wilayah yang paling rentan untuk potensi longsor akibat curah hujan tinggi maupun gempa.

    Selanjutnya, wilayah Tangerang relatif terjadi bencana banjir kiriman, akibat jebol tanggul dari Sungai Ciliwung dan Cisadane.

    Pihaknya mengimbau agar penyelenggara tempat wisata, pengelola penginapan, restoran, dan Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI), untuk memasang rambu-rambu dan menyiapkan jalur evakuasi yang berkoordinasi dengan masyarakat sekitar.

    Kepada masyarakat, BPBD Banten mengimbau agar selalu mengantisipasi sekecil apapun potensi bencana di tempat tujuan wisata.

    “Tentu ini juga harus tetap menjadi perhatian pada semua masyarakat, terutama yang memiliki anak yang belum bisa renang dan sebagainya. Mohon didampingi petugas balawista yang ada di lokasi masing-masing,” kata Nana.